Detil Berita

Gotong Royong BEM-FIKes UKMC Bersama Dengan Babinsa Koramil 418-07/ Sukarame

  • by: Humas Unika Musi Charitas
  • 15 November 2018

Badan Eksekutif Mahasiswa (BEM) Fakultas Ilmu Kesehatan Universitas Katolik Musi Charitas melakukan gotong royong di RT. 01 / RW. 01 Kelurahan Sukarami (Minggu, 11/11/18). Keterlibatan BEM FIKes dalam kegiatan ini karena undangan Ketua RT. 01, Wardoyo. Gotong royong yang diprakarasai oleh Kecamatan Sukarami ini melibatkan banyak pihak diantaranya Babinsa Koramil 418-07 / Sukarami, para suster FCh komunitas Laverna, Asrama Barbara Saelmakers dan warga RT. 01/RW.01. Civitas akademika Fakultas Ilmu Kesehatan menanggapi positif kegiatan gotong royong ini. Melalui gotong royong, harapannya, bisa menumbuhkan kesadaran para mahasiswa yang merupakan bagian dari masyarakat untuk memiliki rasa tanggung jawab menjaga kebersihan dan ketertiban lingkungan, khususnya dimana para mahasiswa tinggal dan hidup bersama masyarakat.
 
Dalam kegiatan ini, hadir Lurah Kelurahan Sukarami Jhon Hepi. Kesempatan perjumpaan dengan warga digunakannya untuk menghimbau para warga yang mempunyai hak pilih untuk terlibat dalam pelaksanaan Pemilihan Umum (Pemilu) 2019. Hepi menghimbau para mahasiswa yang dari luar daerah yang akan melakukan Pemilu di Palembang agar mengurus kartu C5 dari daerah masing-masing dan menyerahkannya kepada ketua RT supaya dilaporkan ke Kelurahan. Dengan demikian, para mahasiswa dari luar daerah bisa mendapatkan Daftar Pemilu Tetap (DPT) sehingga bisa mengikuti Pemilu di Palembang.
 

Gotong Royong BEM FIKes UKMC & Babinsa Koramil 418-07/ Sukarame

 
Di masa mendatang, gotong royong ini akan diadakan secara rutin sebagai sarana untuk membangun dan meningkatkan kerja sama, memelihara kerukunan, persaudaraan dan kepedulian satu sama lain sebagai warga masyarakat.